Curah Hujan Di Bawah Normal

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Provinsi Bengkulu memperingatkan curah hujan di bawah normal yang akan terjadi Juli-Agustus nanti. Kepala Seksi Observasi dan Informasi Stasiun Klimatologi kelas II Pulau Baai Bengkulu Sudiyanto, Rabu (8/2/2012), mengatakan, bulan Februari-April nanti diperkirakan curah hujan di Bengkulu masih normal, yakni 200-250 milimeter. Namun, pada Juli-Agustus nanti curah hujan diperkirakan di bawah normal, 0-150 milimeter.

"Bagi petani sawah tadah hujan saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengolah lahannya karena air masih tersedia. Tapi, pada Juli-Agustus nanti akan sulit karena air sudah tidak mencukupi lagi untuk mengolah tanah," tutur Sudiyanto. Sudiyanto menambahkan, setelah Agustus curah hujan akan kembali normal bahkan berada di atas normal. Hujan lebat diperkirakan banyak terjadi.

0 Response to "Curah Hujan Di Bawah Normal"

Posting Komentar