Mendekati perayaan Halloween, tidak ada salahnya kita menelusuri beberapa kue paling menyeramkan di dunia. Salah satu kue itu adalah Rum-Infused Chocolates, yaitu kue yang sengaja dibentuk menyerupai potongan tubuh manusia dan dihias mirip dengan penampakan tubuh jenazah, hiii..
Dilansir oleh Huffingtonpost.com, seorang pembuat kue bernama Emma Thomas menghasilkan karya yang unik ini. Emma lebih dikenal sebagai Miss Cakehead, dia sering membuat kue dengan bentuk aneh dan tidak biasa. Jika banyak orang menghias cupcake dengan gula-gula manis yang cute, Emma menghias cupcake-nya dengan hiasan kue yang mirip potongan tubuh kraken (gurita raksasa dalam mitos).
Kembali lagi pada kue Rum-Infused Chocolates, Anda pasti setuju jika kue ini berhasil menyuguhkan bentuk yang sangat nyata. Mulai dari detil potongan kue, hingga warna luar kue yang tampak seperti tubuh manusia yang pucat, bahkan ada aksen darah dan bagian tulang di dalam. Semua itu adalah kue, hebat ya.. butuh kesabaran luar biasa untuk menghasilkan karya ini. Jika Anda pergi ke perayaan Halloween dan disuguhi kue berbentuk seperti ini, apakah Anda bersedia memakannya?
0 Response to "Kue Menakutkan Sedunia"
Posting Komentar